Ciptakan Keamanan Jelang Pergantian Tahun, Sat Samapta Polres Puncak Jaya Rutin Gelar Patroli Dialogis
Puncak Jaya - Guna memastikan dan menciptakan situasi keamanan terus terjaga terutama sebelum malam pergantian tahun, Kepolisian Resor Puncak Jaya melalui Sat Samapta rutin menggelar kegiatan patroli dialog di seputaran Kota Mulia Kab. Puncak Jaya, Rabu (29 Desember 2021).
Dalam pelaksanaan kegiatan patroli dialogis yang dipimpin oleh KBO Sat Samapta Polres Puncak Jaya Bripka Yohanis Rumainum bersama 6 (enam) personelnya pagi tadi, selain melintasi jalur yang dianggap rawan akan gangguan Kamtibmas para personel juga menyambangi masyarakat yang sedang melaksanakan aktivitas sehari-hari guna memberikan himbauan-himbauan Kamtibmas serta memberikan Vaksinasi Covid-19.
Kapolres Puncak Jaya Kompol Ridwan, SH MH melalui KBO Sat Samapta Polres Puncak Jaya Bripka Yohanis Rumainum saat dikonfirmasi mengatakan bahwa dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas terus aman dan terutamanya acara pergantian tahun, dirinya bersama beberapa personel Sat Samapta rutin melaksanakan kegiatan patroli dialog diseputaran Kota Mulia dan sekitarnya.
Lanjutnya, dari beberapa lokasi yang kami sambangi dan berikan himbauan-imbauan terkait dengan menjaga situasi keamanan diwilayahnya-masing-masing serta mengajak seluruh masyarakat yang belum melaksanakan Vaksinasi agar mau melaksanakan Vaksinasi Covid-19 karena saat ini Gerai Vaksin Presisi Polres Puncak Jaya selalu hadir di Aula maupun secara door to door.
Sementara itu, Bapak Epius Tabuni salah satu tokoh masyarakat yang mengucapkan banyak terima kasih atas kegiatan patroli dialog rutin yang dilakukan oleh Polres Puncak Jaya, berharap kegiatan seperti ini agar terus menciptakan situasi keamanan dan kondusif di wilayah Kab. Puncak Jaya. (Ard)
Sumber : Polres Puncak Jaya.