🔲 UPDATE

Peringati HUT Sumpah Pemuda Ke-93, Kapolres Puncak Jaya Ikuti Upacara Bendera di Lapangan Alun-alun Monumen Roh Kudus

Puncak Jaya - Bertempat di Lapangan Alun-alun Monumen Roh Kudus Mulia, Kepala Kepolisian Resor Puncak Jaya Kompol Ridwan, SH MH mengikuti kegiatan pelaksanaan upacara bendera dalam rangka HUT Sumpah Pemuda yang ke-93, Kamis (28 Oktober 2021).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Puncak Jaya Dr. Yuni Wonda, S.Sos S.Ip MM, Perwira Upacara Osmin Wonorengga, Komandan Apel Maikel, S.Stp serta upacara diikuti oleh Ketua DPRD Puncak Jaya Zakaria Telenggen, Dandim 1714/Pj Letkol Inf. Rofi Irwansyah, pejabat eselon II serta para tokoh yang ada di Kab. Puncak Jaya.

Dalam amanatnya Bupati Puncak Jaya mengatakan bahwa sesuai dengan tema Hari Sumpah Pemuda ini yakni "bersatu, bangkit dan tumbuh" hanya untuk tahun pemuda saja, tetapi semangat dan ruh dari tema itu ditujukan untuk seluruh elemen bangsa, demikian ditangan para pemudalah kita bisa berharap Indonesia, Papua bahkan Puncak Jaya bisa bangkit dari keterpurukan akibat pandemi covid-19 yang belum usai.

Lanjut Dr. Yuni Wonda, S.Sos S.I MM, kita baru saja menyelesaikan salah satu acara terbesar nasional yaitu PON XX dimana Provinsi Papua menjadi tuan rumah, bukan hanya pelaksanaan yang sukses namun juga membuktikan serta membuka mata lebar-lebar kepada dunia luar bahwa Papua dapat menempati posisi ke-4 terbaik dalam perolehan medali.

Sementara itu Kapolres Puncak Jaya Kompol Ridwan, SH MH mengatakan bahwa di Hari Sumpah Pemuda ini kami berharap pemuda-pemudi Papua khususnya Puncak Jaya dapat menjadi generasi penerus bangsa yang handal serta dapat memberikan prestasi bagi negara dan bangsanya.

" Serta kepada para pemuda marilah kita bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar terus aman dan kondusif di wilayah hukum Kab.. Puncak Jaya " tutup Kapolres Puncak Jaya. (*)




Polres Puncak Jaya.

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar